M2S dan Gadai Syariah Strategi Bisnis BMS

02 September 2009

Jakarta (10/7) Untuk merebut segmen market pembiayaan mikro—Bank Mega Syariah (BMS) andalkan 2 produk layanan, yakni Mega Mitra Syariah (M2S) dan Gadai Syariah. Kedua produk layanan tersebut, kata Direktur Utama BMS Beny Witjaksono merupakan strategi andalan bisnsi BMS di tahun 2009.

Seperti yang pernah diberitakan sebelumnya, M2S saat ini terus mengembangkan kantornya dan hingga kini jumlahnya mencapai 210 kantor yang tersebar di berbagai tempat di tanah air.

Diakhir tahun ini, kata Beny, M2S akan terus dikembangkan selain membuka galeri layanan BMS di setiap kantor cabang Bank Mega. M2S akan cepat ditangkap pasar sebab dengan pelayanan yang cepat dan teknologi yang cangih M2S akan bersaing dengan perbankan lainya.

Selain M2S gadai syariah—juga menjadi perioritas, sebab kebutuhan masyarakat untuk menggadaikan hartanya kini semakin banyak dan merupakan peluang bisnis bagi BMS. Dalam layanan gadai syariah ini, Beny menjelaskan tidak seperti perum pegadaian dimana semua barang boleh digadaikan. BMS hanya memberikan kriteria untuk gadai jenis emas dan berlian saja.

“Kami memilih emas dan berlian karena kedua benda tersebut resikonya kecil dibandingkan dengan barang yang lain,”ujarnya.

Untuk pengembangan gadai syariah, Beny mengakui agak sedikit mengalami kesulitan hal ini terkait dengan Sumber Daya Manusia yang spesial. Tapi ia yakin gadai syariah BMS diminati banyak masyarakat. (Agus Y www.pkesinteraktif.com)

0 komentar:

Posting Komentar

 
 
 



 
Copyright © PIRAMIDA EMAS